Jakarta, SindoNews.id - Dukungan bagi Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai Presiden 2024 terus bergulir.

Kali ini Payuguban Pedagang Tembok Bolong Semanan mendeklarasikan dan mendukung Gus Imin sebagai Calon Presiden 2024, pada Kamis (20/7/2023).

Diketahui, Payuguban Pedagang Tembok Bolong Semanan ini terdiri dari gabungan para pedagang yang berada dilingkungan RW 10, Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat.

Kordinator Payuguban Pedagang Tembok Bolong Semanan Harsandi Yusuf mengatakan, pihaknya akan memberikan dukungan kongkret bagi Gus Imin dalam Pilpres 2024.

"Kami menilai Gus Imin adalah sosok pemimpin nasional yang mempunyai rekam jejak untuk peduli terhadap nasib wong cilik. Maka sudah sewajarnya jika kami mendukung beliau sebagai Presiden," ujar Harsandi yang akrab dipanggil Charles ini.

Menurutnya, deklarasi dan dukungan untuk Cak Imin sudah diputuskan bersama melalui musyawarah bersama. Karena sosok Cak Imin dianggap peduli  memperjuangkan hak kesejahteraan pedagang.

"Gus Imin layak jadi Presiden untuk memperjuangkan kesejahteraan ekonomi rakyat terutama pada komunitas pedagang di Tembol Semanan ini," katanya.

Sebagai informasi, dukungan untuk Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden 2024 sebelumnya juga di deklarasikan oleh Relawan Elemen Masyarakat Semanan. Rill/Red

x

Axact

Jangan Pernah Menunda Kebaikan, Karena Tidak Akan Ada Waktu Yang Tepat.

Post A Comment:

0 comments: